Informasi Buku :
Judul Buku : Until the End of Time
Penulis : Mya Ye
Editor : Irna Permanasari
Desainer sampul : Iwan Mangopang
Penerbit :
PT Gramedia Pustaka Utama
Tebal :
296 halaman
Cetakan :
I, Desember 2017
ISBN :
9786020379104
Sinopsis Buku :
Carmelin seorang gadis yang cerdas, mandiri,
dan sangat mencintai pekerjaannya. Demi kariernya yang sedang menanjak pesat,
ia tidak segan-segan bekerja keras.
Carmelin juga seorang gadis yang berpikiran
modern, yang selalu merasa bahwa wanita bisa sama hebatnya, atau bahkan lebih
hebat dari pria. Dan ia sudah membuktikannya.
Hidupnya yang selama ini berjalan mulus dan
selalu berada di atas angin mulai jungkir balik ketika kekasihnya, Michael,
melamarnya. Bukan hanya itu. Michael juga meminta Carmelin berhenti dari
pekerjaannya dan menjadi ibu rumah tangga.
Demi kariernya, Carmelin memilih memutuskan
hubungan dengan Michael. Namun yang tidak pernah diduganya, sejak itu hidupnya
tidak pernah lagi sama...
Review Buku:
Cinta sejati pasti
akan menemukan jalannya kembali (Emak Giok, 204). Begitu yang dikatakan Emak
Giok, nenek Carmelin untuk memendam kegundahan hati cucu kesayangannya. Emak
Giok adalah tempat pelarian Carmelin untuk menumpahkan apa yang ia resahkan.
Seperti sinopsisnya,
buku ini menceritakan kisah cinta antara Carmelin dan Michael Tejakusuma. Kebersamaan
dalam beberapa tahun nyatanya tak mampu membuat Carmelin menerima lamaran
Michael. Lantaran sebuah syarat yang diajukan Michael yakni berhenti bekerja
setelah menikah.
Carmelin sangat
mencintai pekerjaannya. Ia merasa telah bekerja keras untuk dapat mencapai
posisinya di perusahaan yang sekarang, dan tidak rela untuk berhenti bekerja
begitu saja. Ia pun memilih untuk menolak lamaran Michael dan kemudian mereka
berpisah.
Yang Carmelin dan
Michael tak menduga adalah bahwa tidak mudah untuk melupakan orang yang pernah
kamu cintai dengan sepenuh hati. Berbagai cara Carmelin lakukan untuk
mengenyahkan Michael dari pikirannya, tapi hanya bertahan sejenak saja. Hidup
Michael pun tak lagi baik-baik saja. Akankah mereka kembali bersama atas nama
cinta sejati? Atau kehadiran David (sepupu dari Marry, sahabat Carmelin) mampu mengetuk hati Carmelin?
Novel dengan tebal hampir
300 halaman ini adalah novel pertama yang aku baca di tahun 2018. Novel yang
terakhir kubeli namun yang pertama kuangkat dari ‘timbunan’ buku di kamar. Setting
novel ini mengambil lokasi di Jakarta-Tangerang dan Hongkong-Guangzhou. Di halaman 95, ada
pembicaraan antara David dan Carmelin mengenai kamera. Tertulis LSR, yang mungkin seharusnya kamera
SLR (single lens reflex) ya ..
Novel ini menceritakan
dilema wanita masa kini kebanyakan. Menikah dan berhenti bekerja, atau menikah
dan tetap bekerja setelahnya. Hal itu juga yang bikin aku ngambil buku ini dari
salah satu rak Gramedia. Yang diceritakan di novel ini lebih detail dari yang
kubayangkan. Tradisi keluarga yang dilakukan secara turun-temurun dari jaman
dulu, tuntutan orang tua atau keluarga pada anaknya mengenai syarat yang
diharapkan dari seorang calon menantu, serta passion perempuan muda jaman
sekarang. Hal-hal yang tak mudah diputuskan, apalagi mengingat ketika menikah
yang kemudian bersama tidak hanya dua orang melainkan dua keluarga.
Apa kamu mengalami
kisah yang mirip? Atau dilema yang sama? 😃
Rates: 💫💫💫
Informasi Penulis :
Mya Ye
Novel-novel lain yang ditulis: Jerawat? Gue
Banget!, Love on the Blue Sky, Pemburu Cinta, A Perfect Time
Twitter :
@myaye
IG : @mya_ye
Blog :
http://pilgrimnote.wordpress.com
2 komentar:
Kayak judul lagu nineball yang versi inggrisnya.
iya yaa, ya ampun itu lagu kapan tapi enak :)
Posting Komentar